Jakarta, LIPUTAN 9
Pimpinnan Pusat Majelis Dzikir Nurul Wathon (HDNW) terus menggelar kegiatan dzikir bersama jemaah MDNW se-DKI Jakarta. Kegiatan Dzikir Rajab kali diadakan di masing-masing kelurahan 6 Wilayah Adminstrasi Jakarta dan Kepulauan seribu.
Menurut Pimpinnan Majelis Dzikir Nurul Wathon (MDNW) KH Misbahul Munir kegiatan ini dilaksanakan disetiap keluarhan di DKI Jakarta.
“Dzikir Rajab 02 ini dilakasankan di setiap kelurahan di DKI Jakarta. MDNW mengahdirkan 50 ustadz dan ustadah berdoa dan mendukung Prabowo-Gibran,” ujarnya, Jum’at (26/01/24).
Menurut Kiai Misbah kegiatan Dzikir Rajab 02 ini sudah diikuti oleh puluhan ribu para guru ngaji, ustadz dan dan ustadzah.
“Sampai saat ini Dzikir Rajab 02 ini menjangkau 13.350 ribu ustadz dan ustadzah se-DKI Jakarta, di masing-masing kelurahan,” ungkap Penasehat TKN Prabowo-Gibran itu.
Kiai Misbah juga mengatakan, kegiatan ini akan terus bergulis selama bulan Rajab. Puncaknya nanti, MDNW akan menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Akbar bersama Prabowo-Gibran.
“Puncak dari dzikir Rajab ini adalah perinagatan Isra’ Mi’raj Akbar Nabi MuhammadSAW, bersama Prabowo-Gibran,” pungkasnya. (ASR)