Jakarta, LIPUTAN9.ID – BPJS Ketenagakerjaan menggelar kegiatan pelatihan “Social Leadership” untuk karyawan. Pelatihan tersebut menggandeng Aswaja Training dan Development Center dengan motivator Nasional Andri Wibowo. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Gedung Learning Center BPJS Ketenagakerjaan, Jalan Dadali Bogor, Jum’at (08/09/23).
Menurut KH Misbahul Munir Ketua umum DPP Aswaja Center sebagai lembaga induk dari Aswaja Training dan Development Center yang disampaikan Andri Wibowo, hendaknya pelatihan ini mempunyai dampak positif kepada paserta pelatihan.
“Setelah mendapatkan materi ini peserta diharapkan memiliki dorongan yang kuat untuk memberikan kontribusi positif dalam kegiatan organisasi ataupun masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, peserta pelatihan ini diharapkan mampu untuk memahami karakteristik social leaders dalam mencapai tujuan organisasi.
“Peserta juga, bisa membangun kesadaran akan pentingnya keterlibatan diri dalam tim/kelompok, Unit Kerja, Wilayah Kerja dan Masyarakat,” paparnya.
Kerena itulah, peserta training harus mempunyai kemapuan mengelola dinamika interaksi sosial yang berdampak pada peningkatan nilai diri, organisasi dan lingkungan sekitar.
Kiai Misbah juga menyampaikan bahwa pelatihan ini menggunakan teknik atau metode mengoptimalkan seluruh elemen social maupun modal social guna mencapai tujuan yang diharapkan.
“Juga, menggunakan pendekatan yang efektif dalam memberdayakan dampak dari hubungan social guna mencapai tujuan individu, kelompok, dan organisasi.” paparnya.
Alhamdulillah training berjalan lancar dengan motivator profesional Aswaja Training dan Development Center (ATDC) Andri Wibowo Drs Psi, CI, CHt, NLP. Walaupun harus meringkis materi yang semula untuk 4 jam jadi hanya 2 jam,” tutur Kiai Misbah.
Sementara itu, Ketua Divisi Pengembangan ekonomi Kreatif Aswaja Center Bapak H Poniman mengatakan Training atau pelatihan Social Leadership ini diisi dengan materi-materi seperti, Esensi Social Leadership, Memberdayakan tim dan pihak eksternal yang berkaitan, dan Mengelola dinamika interaksi sosial. Dengan metode Sharing session and discussion.
“Aswaja Center sebagai lembaga penjaga, pengamal, dan pengaut aqidah Ahlussunnah Wal Jamaah Annadliyah, penting untuk terus mengembangkan motivasi, training, pelatihan Social Leadership. Tentunya dengan muatan-muatan ke aswajaan,” ucap H.Poniman. (Ai)