Bekasi, LIPUTAN 9 NEWS
Di antara kenikmatan yang harus kita syukuri saat ini adalah diberi-Nya umur panjang oleh Allah SWT. sehingga kita masih bisa menikmati dan melewati bulan suci ramadan. Saat ini juga kita diberi kesempatan untuk bisa berjumpa dengan bulan syawal.
Bulan syawal sendiri menjadi bulan spesial karena di bulan ini kita merayakan hari raya idul fitri, sebuah hari bahagia bagi umat islam seluruh dunia untuk merayakan kesuksesan dalan menjalankan perintah Allah, yakni berpuasa selama satu bulan penuh di bulan ramadan.
Materi Khutbah Jum’at: Amalan Penting dibulan Syawal, disampaikan pada sidang shalat Jum’at, 12 April 2024, Jum’at pertama pada bulan Syawal 1445 Hijiriyah, di Masjid Al-Hikmah Kabupaten Bekasi. Materi dalambentuk PDF dapat di download dengan KLIK disini.
Khutbah Pertama
الحَمْدُ لِلّهِ الَّذِيْ جَعَلَنَا مِنَ النَّاصِحِيْن، وَأَفْهَمَنَا مِنْ عُلُوْمِ الْعُلَمآءِ الرَّاسِخِيْن، أَشْهَدُ أَنْ لَاإِلَهَ إِلَّا اللّهُ الْمَلِكُ الْحَقُّ الْمُبِيْن، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَ رَسُوْلُهُ وَ حَبِيْبُهُ وَ خَلِيْلُهُ الْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْن، وَالصَّلَاةُ وَ السَّلَامُ عَلَى سَيِّدِنَا وَ شَفِيْعِنَا وَ مَوْلاَنَا مُحَمَّد رُحَمَاءُ الْفُقَرَاءِ وَ الْمَسَاكِيْن وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ الصَّالِحِيْن.
وَ بَعْدُ. فَيآأَيُّهَا الْمُسْلِمُوْن، أُوْصِيْنِي بِنَفْسِ وَ إِياَّكُمْ بِتَقْوَى الله فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْن
قال الله تعالى فى كتابه الكريم (فَاتَّقُوا اللّٰهَ مَا اسْتَطَعْتُمْ وَاسْمَعُوْا وَاَطِيْعُوْا وَاَنْفِقُوْا خَيْرًا لِّاَنْفُسِكُمْۗ وَمَنْ يُّوْقَ شُحَّ نَفْسِهٖ فَاُولٰۤىِٕكَ هُمُ الْمُفْلِحُوْنَ)
و قال رسول الله صلى الله عليه و سلم (أُوْصِيْكُمْ بِتَقْوَى الله عَزَّ وَ جَلَّ وَ السَّمْعَ وَ الطَّاعَة.
Jama’ah jum’at yang berbahagia
Pada momentum yang bahagia ini, marilah kita senantiasa meningkatkan dan menguatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. dalam artian:
إِمْتِثاَلُ أَوَامِرِ الله وَ اجْتِناَبُ نَوَاهِيه سِرًّا وَ عَلَانِيَةً ظَاهِرًا وَ بَاطِناً.
Mengerjakan perintah-perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya baik dalam keadaan sunyi atau terang-terangan dalam wujud dhohir dan bathin.
Perlu kita sadari bahwa ketaqwaan inilah yang akan menjadi penyelamat kita di dunia dan akhirat, dari ibnu Abbas berkata:
وَ مَنْ يَتَقِ اللهَ يُنْجِهِ فِى الدُّنْيَا وَ الْآخِرَةِ
Dan barang siapa yang bertaqwa kepada Allah akan diselamatkan di dunia dan akhirat.
Sidang shalat jum’at yang berbahagia
Di antara kenikmatan yang harus kita syukuri saat ini adalah diberi-Nya umur panjang oleh Allah SWT. sehingga kita masih bisa menikmati dan melewati bulan suci ramadhan. Saat ini juga kita diberi kesempatan untuk bisa berjumpa dengan bulan syawal.
Bulan syawal sendiri menjadi bulan spesial karena di bulan ini kita merayakan hari raya idul fitri, sebuah hari bahagia bagi umat islam seluruh dunia untuk merayakan kesuksesan dalan menjalankan perintah Allah, yakni berpuasa selama satu bulan penuh di bulan ramadhan.
Jama’ah shalat jum’at yang berbahagia
Sudah tiga hari ramadhan berlalu meninggalkan kita, tentunya banyak amal ibadah yang kurang sempurna kita kerjakan, namun demikian tentu harapan kita adalah amal ibadah yang telah kita kerjakan selama bulan ramadhan di terima Allah SWT. dan dicatat sebagai amal shalih. Aamiin
Sidang shalat jum’at yang berbahagia
Bumi yang kita tempati adalah planet yang selalu berputar, ada siang ada malam, roda kehidupan dunia juga tidak pernah berhenti, kadang naik kadang turun, ada suka ada duka, ada senyum ada tangis، kadang kala dipuji, tapi pada suatu saat kita dicaci, mereka yang hari ini memujimu besar kemungkinan suatu saat mereka akan mencacimu, jangan harapkan ada keabadian dalam perjalanan hidup.
Oleh sebab itu, agar tidak terombang ambing dan tetap tegar dalam menghadapi segala kemungkinan tantangan hidup, kita harus memiliki pegangan dan amalan dalam hidup. Dibulan syawal ini ada tiga amalan yang bisa kita pegang yakni; Istiqomah, istikharah, dan istighfar.
Pertama, Istiqomah yaitu kokoh dalam aqidah dan konsisten dalam beribadah.
Nabi Muhammad Saw bersabda:
عَنْ أَبِى سُفْيَان بْن عَبْدِ الله رَضِى الله عَنْهُ قَالَ: قُلْتُ يَا رَسُوْلَ الله، قُلْ لِي فِى اْلإِسَلاَمِ قَوْلاً لَا أَسْأَلُهُ عَنْهُ أَحَدًا غَيْرَكَ. قَالَ: قُلْ آمَنْتُ باِللهِ ثُمَّ اسْتَقِمْ. (رواه المسلم)
Artinya: Dari abi sufyan bin abdillah berkata: aku berkata “wahai Rosulullah, katakanlah kepadaku suatu perkataan dalam islam yang aku tidak perlu bertanya tentangnya kepada seorangpun selainmu”. Rosullah bersabda: katakanlah “aku beriman kepada Allah kemudian Istiqomahlah. (H.R Muslim).
Orang yang istiqomah selalu kokoh dalam aqidah dan tidak goyang keimanan bersama dalam tantangan hidup, sekalipun dihadapkan pada persoalan hidup, ibadah tidak ikut redup, kantong kering atau tebal, tetap memperhatikan haram halal, dicaci dipuji, sujud pantang berhenti.
Dalam keterangan lain dikatakan:
اْلإِسْتِقَامَة خَيْرٌ مِنْ أَلْفٍ كَرَامَة # ثُبُوْتُ الْكَرَامَة بِدَوَامِ اْلإِسْتِقَامَة
Istiqomah lebih utama dari seribu karomah # tumbuhnya karomah karna menjaga istiqomah.
Mudah-mudahan apa yang kita amalkan dibulan ramadhan bisa konsisten dibulan syawal.
Kedua istikharah, selalu mohon petunjuk Allah dalam setiap langkah dan penuh pertimbangan dalam setiap keputusan.
Setiap orang mempunyai kebebasan untuk berbicara dan melakukan suatu perbuatan. Akan tetapi kebebasan kita dibatasi oleh aturan-aturan agama.
Nabi Muhammad Saw bersabda:
أَتاَنِي جِبْرِيْل عَلَيْهِ السَّلاَم فَقَالَ: يَا مُحَمَّد عِشْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَيِّتٌ، وَ أَحْبِبْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مُفَارِقٌ، وَ اعْمَلْ مَا شِئْتَ فَإِنَّكَ مَجْزِيٌّ بِهِ (رواه البيهقى)
Telah datang kepadaku Jibril A.S dan berkata: wahai muhammad “hiduplah sesukamu, maka sesungguhnya engkau akan mati. Dan cintailah apa yang engkau sukai, maka sesungguhnya engkau akan berpisah. Dan beramalah sekehendakmu, maka sesungguhnya engkau akan mendapatkan balasan”. H.R Baihaqi.
Dalam hadist lain dikatakan:
مَنْ كاَنَ يُؤْمِنُ باِللهِ وَ الْيَوْمِ الآخِر فَلْيَقُلْ خَيْرًا أَوْ لِيَصْمُتْ (رواه البخاري و المسلم)
Barang siapa beriman kepada Allah dan hari kiamat, maka hendaklah dia berkata yang baik kalau tidak mampu diam itu lebih baik. H.R Bukhari dan Muslim
Maka seorang muslim yang benar, selalu berfikir berkali-kali sebelum melakukan tindakan atau mengucapkan sebuah ucapan. Serta selalu mohon petunjuk kepada Allah.
Yang ketiga; istighfar yaitu introspeksi diri dan mohon ampunan kepada Allah.
Nabi Muhammad bersabda:
أَصْلُ جَمِيْعِ الْخَطَايَا حُبُّ الدُّنْيَا
Pangkal segala dosa atau kesalahan adalah cinta dunia.
Oleh karna itu ia harus diobati. Dan dibulan syawal ini saatnya kita introspeksi masa lalu, memohon ampun kepada Allah, melakukan koreksi untuk menyongsong masa depan yang lebih cerah dengan penuh keridhaan Allah. Allah telah menyatakan dalam hadisr qudsi:
يَاعِبَادِى، إِنَّكُمْ تُخْطِؤُوْنَ بِاللَّيْلِ وَ النَّهَار، وَ أَنَا أَغْفِرُ الذُّنُوْبَ جَمِيْعاً، فَاسْتَغْفِرُوْنِي أَغْفِرُ لَكُمْ.
Wahai hambaku, kalian berbuat dosa siang dan malam, dan Aku akan mengampuni semua dosa, maka mintalah ampun kepada-Ku Aku akan mengampuni kalian.
Sidang shalat jum’at yang berbahagia
Sekali lagi, tiada kehidupan yang sepi dari tantangan dan godaan, agar kita tetap tegar dan selamat dalam berbagai gelombang kehidupan, tidak bisa tidak kita harus melakukan tiga amalan yaitu istiqomah, istikharah dan istighfar.
Mudah-mudahan Allah memberi kekuatan kepada kita untuk menatap masa depan dengan optimis. Aamin ya robbal ‘alamin
أَقُوْلُ قَوْلِى هَذَا وَاَسْتَغْفِرُ الله لِي وَ لَكُمْ فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْم.
Khutbah kedua
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَمَرَنَا بِاْلاِتِّحَادِ وَاْلاِعْتِصَامِ بِحَبْلِ اللهِ الْمَتِيْنِ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، إِيَّاهُ نَعْبُدُ وَإِيَّاُه نَسْتَعِيْنُ. وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَلْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ.
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ. اِتَّقُوا اللهَ مَا اسْتَطَعْتُمْ وَسَارِعُوْا إِلَى مَغْفِرَةِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّ، يَاأَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا. وَصَلَّى الله عَلَى سَيِّدَنَا وَمَوْلَانَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْمُسْلِمِيْنَ وَ الْمُسْلِمَاتِ اَلاَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالْاَمْوَاتْ إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدَّعَوَاتِ وَيَا قَاضِيَ الْحَاجَاتِ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ
اللّهُمَّ اصْلِحْ اُمَّةَ سَيِّدِنا مُحَمَّد اَللَّهُمَّ اغْفِرْ اُمَّةَ سَيِّدنا مُحَمَّد اَللّهُمَّ ارْحَمْ اُمَّةَ سَيِّدِنَا مُحَمَّد. رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
عِبَادَ اللهِ، إِنَّ اللهَ يَأْمُرُكُمْ بِالْعَدْلِ وَاْلإِحْسَانِ وَإِيتَآئِ ذِي الْقُرْبَى وَيَنْهَى عَنِ الْفَحْشَآءِ وَالْمُنكَرِ وَالْبَغْيِ يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ. فَاذْكُرُوا اللهَ الْعَظِيْمَ يَذْكُرْكُمْ وَادْعُوْهُ يَسْتَجِبْ لَكُمْ وَلَذِكْرُ اللهِ أَكْبَرُ.
Ustadz Pajrin, S.Pd.I, MM, Kepala Sekolah SMPIT Manbaul Hikmah Yayasan Manbaul Hikmah Warrisalah