Surabaya, LIPUTAN9.ID – Para pemuda dan warga NU yang tergabung dalam Nusa Bangsa Indonesia NBI (NU Bersuara untuk Bangsa) menggelar aksi Kamis, (04/05) di depan kantor PWNU Jawa Timur.
Dalam rilisnya koordinator aksi HRM. Khalilur R Abdullah Sahlawiy menyatakan akan menyampaikan aspirasi pemuda NU dan warga NU di Kantor PWNU Jawa Timur,
“Saya bersama Para Pemuda NU dan 2000 Warga NU Jawa Timur akan sowan ke PWNU Jawa Timur guna menyampaikan aspirasi dan kegundahan Para Pemuda dan Warga NU,” tulisnya dalam rilis yang beredar dikalangan jurnalis.
Isi aspirasi
Aspirasi dan Kegundahaan kami adalah;
- Akan hilangnya peran NU dalam perpolitikan berbangsa dan bernegara mengingat pada Kontestasi Pilpres 2024 nampaknya tidak ada Tokoh NU yg akan diusung sbg Capres dan Cawapres.
- Para Elit NU justru mengusung orang-orang Non NU yg di-NU-kan sbg Representasi NU padahal bukan Kader NU.
- Kami tidak ingin mengusung siapapun, kami adalah Warga NU yg ingin Tokoh NU dijadikan Representasi Warga NU sebagai Calon Pemimpin Nasional siapapun Beliau:
Tokoh naisonal NU yang disebut adalah KH. Yahya Cholil Staquf, Prof. Dr. Mahfud MD, Prof. Dr. Said Aqil Siraj, MA, Habib Luthfi bin Yahya, Gus Muhaimin Iskandar, Gus Saifullah Yusuf, KH. Marzuki Mustamar, Ning Yenny Wahid, Prof. Dr. M Nuh, Gus Yaqut Cholil Qoumas, Khofifah Indar Parawansa, KH. Miftahul Akhyar, KH. As’ad Ali, Dr. Ali, Masykur Musa, Dan Tokoh NU lainnya
“Kami Para Pemuda dan Warga NU gelisah jika pada Kontestasi Pilpres 2024 tidak ada Representasi NU dalam Pemilihan Kepemimpinan Republik Indonesia,” ujar pengusaha nahdliyyin tersebut.
Dalam aksinya, para massa mendesak kepada PWNU untuk mengusulkan kader NU ikut ambil bagian pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, terutama untuk posisi Calon Wakil Presiden (Cawapres). (red)