Jakarta, LIPUTAN 9 NEWS
Ketua Umum Majelis Dzikir Nurul Wathon (MDNW) KH Misbahul Munir memimpin pelepasan umroh perdana jamaah MDNW hari ini, Kamis (01/08/24) dari Bandara Soekarno – Hatta, Cengkareng Banten.
Kiai Misbah menjelaskan bahwa program 5000 umroh untuk jamaah MDNW diberangkatkan secara bertahap selama 5 tahun kedepan dan hari ini merupakan yang perdana.
“Bismillah ini perdana kita berangkatkan. Pemberangkatan tahap 2 nanti pada bulan Agustus dan tahap 3 bulan September dan seterusnya”, ujarnya.
Kiai Misbah yang juga merupakan Penasehat TKN Prabowo – Gibran tersebut menginstruksikan kepada jamaahnya untuk mendoakan Prabowo – Gibran dari tanah suci.
“Jamaah umroh akan senantiasa mendoakan beliau Pak Prabowo dan Mas Gibran selama di tanah suci untuk kesuksesan dan memimpin Indonesia kedepan melanjutkan kepemimpinan Pak Jokowi dan Kiai Maruf Amin”, imbuh pengasuh Pesantren PIQ Jakarta tersebut.
Lebih lanjut Kiai Misbah berharap kepada jamaah MDNW untuk juga mendoakan kelancaran acara Dzikir Kemerdekaan MDNW yang akan digelar pada 16 Agustus di IKN Kaltim mendatang.
“Saya minta jamaah juga mendoakan dari tanah suci untuk kelancaran acara Dzikir Kemerdekaan di IKN pada hari Jumat tanggal 16 Agustus di IKN Kalimantan Timur”, jelasnya.
Pemberangkatan umroh perdana ini dilakukan oleh kerjasama Majelis Dzikir Nurul Wathon (MDNW) dengan Nurul Islami (NURMI) Travel. (ASR)